Rabu, 17 Juli 2013 | 06:38 WIB
Sejumlah anak jalanan dan siswa tidak mampu melakukan proses belajar mengajar di sebuah sekolah di dalam lingkungan Terminal Depok, Jawa Barat, Jumat (13/1). Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi akan menarik 11 ribu pekerja anak untuk dikembalikan ke sekolah pada 2012. TEMPO/Subekti
http://maharinfo.blogspot.com/\ , Jakarta:Tagar #SaveMaster berkeliaran di lini masa media sosial Twitter. Tujuannya, mempersuasi orang-orang untuk ikut menyelamatkan Sekolah Masjid Terminal (Master).Tagar ini pertama kali dipopulerkan oleh akun @SaveMasterID. Dalam bio akunnya dijelaskan akun ini bertujuan untuk mewadahi seluruh elemen yang ingin membantu sekolah dari penggusuran.Sekolah Master adalah sekolah yang beralamat di Terimal Depok. Sekolah ini banyak menampung anak jalanan yang ingin mengenyam pendidikan tinggi. Sekolah yang didirikan sejak 2000 ini sudah bertahun-tahun membina anak jalanan yang dididik menjadi siswa berprestasi, hingga beberapa mendapat beasiswa Perguruan Tinggi Negeri.Selasa, 16 Juli 2013, akun @SaveMasterID rajin berkicau. "Setiap orang berhak mendapatkan pendidikan, tak terkecuali teman-teman di Master," kicau akun ini Selasa siang. Akun ini menjadi bentuk ekspresi terusiknya kegiatan belajar mengajar sekolah oleh rencana pembangunan terminal terpadu di Depok.Pembangunan terminal terpaduoleh Pemerintah Depok itu dikhawatirkan mengusik keberadaan sekolah yang menampung lebih dari 3.000 anak jalanan itu. "Jika benar penataan terminal tidak ganggu Sekolah Master, buat jaminan resmi tertulis, jangan hanya bualan, #SaveMaster" kicau akun ini.Hastag ini kemudian memancing respon dari pengikut akun @SaveMasterID. "Bantu sekolah Mater Depok, sekolahnya (menampung) lebih dari 3.000 anak-anak jalanan," ujar akun @alianooranoviar."Beri semangat dan dukungan agar tak terjadi penggusuran," ujar akun @Sutashanjiwo. Akun lain @intano23 bercuit, "Pendidikan adalah Hak yang harus diberikan tanpa pandang bulu."M. ANDI PERDANABerita TerpoplerSoal Jokowi, Prabowo: Saya yang Bawa Dia dari Solo Ahok: Pasar Tanah Abang Bukan Punya Emak MerekaDemi Anak, Perempuan Ini Berenang Sampai MatiSutradara Despicable Me Ternyata Anak N.H. Dini
0 komentar "Ramai", Baca atau Masukkan Komentar
Posting Komentar