Tahun ini akhir kejayaan BlackBerry?

Ditulis oleh: -

Sembilan tahun sudah, kiprah BlackBerry di Indonesia atau 14 tahun di dunia. Dan selama kemunculannya di Indonesia, handset yang pada awalnya hanya melayani layanan enterprise itu selalu memunculkan kejutan yang fenomenal.BlackBerry pertama kali mendarat di Indonesia pada pertengahan Desember 2004 oleh operator Indosat bersama mitranya saat itu, Starhub. Pasar BlackBerry kemudian diramaikan oleh dua operator besar lainnya di tanah air yakni XL dan Telkomsel.Selama sembilan tahun itu, BlackBerry benar-benar booming di Indonesia pada 2009 dan saat ini jumlah pelanggannya sudah mencapai 15 juta orang dari 75 juta di seluruh dunia.Terhitung sejak 2009, BlackBerry terus mendapatkan masalah, mulai dari pengadaan service center, tuntutan penerapan biaya hak penyelenggaraan (BHP) jasa telekomunikasi, penempatan server di Indonesia, penutupan akses pornografi, hingga masalah jaringan tumbang yang sudah terjadi empat kali sejak pertengahan tahun lalu.Masalah pembangunan pabrik BlackBerry di Malaysia bahkan sempat menimbulkan ketegangan antara dua Kementerian, yaitu Kementerian Perindustrian dan Kominfo.Berbagai ancaman sanksi dari pemerintah dan masyarakat pun terus berdatangan silih berganti. Bahkan ancaman pembekuan layanan BIS sering diperdengarkan regulator pada periode 2009-2011 lalu, namun entah kenapa tak ada yang menjadi kenyataan, hilang tertiup angin.Ancaman dari masyarakat berupa gerakan lempar BlackBerry di depan kedutaan Kanada pun tak pernah terbukti sampai saat ini.Bila memang benar terdapat siklus tidak tertulis mengenai perkembangan teknologi ponsel, maka tepat tahun ini adalah akhir dari masa kejayaan BlackBerry, seperti halnya Nokia yang mulai booming sejak 1995 dan meredup pada 2004. Kita tunggu saja.


Baca juga:Tumbang lagi, BBM mengaku ada service delayLayanan BlackBerry kembali tumbangBlackBerry dan Samsung berebut hati FBIAwas, India siap menyadap percakapan BlackBerry MessengerMeski merugi, Nokia kini mampu tandingi BlackBerry

0 komentar "Tahun ini akhir kejayaan BlackBerry?", Baca atau Masukkan Komentar

Posting Komentar