Nokia Lumia Lebih Laku Dibanding BlackBerry?

Ditulis oleh: -
Lumia 520 menjadi tipe Lumia terlaris. (allthingsd.com)

VIVAnews - Nokia merilis laporan keuangan perusahaan untuk triwulan kedua tahun 2013. Berbeda dengan laporan-laporan sebelumnya, ada hal yang menarik dari laporan kali ini.Vendor ponsel asal Finlandia itu mencetak rekor tertinggi untuk penjualan ponsel Lumia dengan mengirimkan 7,4 juta unit. Naik signifikan dibandingkan rekor penjualan kuartal sebelumnya dengan 5,6 juta unit, dan empat juta unit pada periode yang sama tahun lalu.Pencapaian itu mengalahkan penjualan ponsel BlackBerry triwulan kedua ini dengan angka 6,8 juta unit ponsel, dilansir The Verge, Jumat 19 Juli 2013. Angka itu sangat jauh bila dibandingkan rekor penjualan setahun lalu. Saat itu, BlackBerry masih berkibar dengan 7,8 juta unit ponsel sedangkan Lumia masih empat juta unit.Pada triwulan keempat tahun lalu, penjualan Lumia mulai mengejar penjualan BlackBerry, di mana penjualan Lumia naik menjadi 4,4 juta perangkat sementara ponsel BlackBerry turun jadi 6,9 juta unit.


Per 30 Juni tahun ini, Nokia secara total telah mengapalkan 27,3 juta ponsel Lumia sejak pertama kali merilis Lumia 800 pada November 2011.Sedangkan kontribusi penjualan Lumia terbesar disumbang oleh pasar di luar Amerika Utara, yakni sekitar 6,9 juta unit, sementara di Amerika Utara hanya berkontribusi 500 ribu unit. Kendati kecil, penjualan Lumia terus meningkat dibandingkan kuartal-kuartal sebelumnya.Lumia 520Laporan menunjukkan, harga jual rata-rata ponsel Nokia yaitu €157, atau Rp2,04 juta, naik empat persen dibandingkan rata-rata kuartal sebelumnya dengan €151, atau Rp1,98 juta.Sementara, menurut Adduplex, perusahaan yang mengukur statistik penggunaan ponsel Windows Phone, mengatakan penjualan terpopuler Lumia didorong oleh kontribusi Lumia 520. Sayangnya, tidak dijabarkan secara detail unit penjualan 520 di dunia.Menyusul laporan positif penjualan Lumia, CEO Nokia Stephen Elop optimistis produk Lumia baru akan mendorong bagian penting dari pendapatan Smart Device Nokia.Sebagaimana diketahui, belum lama ini, Nokia merilis Lumia 1020, ponsel yang memiliki kamera 41 MP, sebagai "anggota" Lumia paling anyar.


© VIVA.co.id | Share :



0 komentar "Nokia Lumia Lebih Laku Dibanding BlackBerry?", Baca atau Masukkan Komentar

Posting Komentar